Trend Baju Lebaran 2016

Lebaran tak terasa sebentar lagi, hari kemenangan bagi umat muslim pun akan segera tiba, sudah kah anda menyiapkan baju untuk persiapan lebaran anda ?. Beberapa pilihan model baju untuk merayakan hari kemenangan sudah menjamur saat ini, di tanah abang, jakarta misalnya hampir semua lapak yang menjual baju lebaran, gamis, borkat dan sebagainya penuh sesak oleh pembeli dadakan.
Trend Baju Lebaran 2016

Beberapa pedagang mengakui bahwa lebaran kali ini lebih ramai dibandingkan lebaran tahun lalu, omset penjualan pun meningkat, bahkan salah satu pedagang mengaku bisa meraih keuntungan bersih sebesar 2 juta rupiah dalam satu hari. Meskipun lebaran masih beberapa hari lagi lapak-lapak ditanah abang pun penuh dengan para pembeli musiman.

Trend Baju Lebaran 2016

Lebaran di indonesia memang selalu identik dengan baju baru, ini dikarenakan pada proses perayaan lebaran hanya satu tahun sekali, jadi menurut salah seorang pembeli menuturkan "tidak ada salahnya membeli baju lebaran baru toh ini cuma setahun sekali". Beberapa model baju lebaran yang menjadi incaran para pembeli ini beraneka ragam, namun yang menjadi sorotan adalah baju lebaran dengan model gamis yang dipadukan dengan brokat menjadi salah satu favorit pengunjung yang ingin tampil beda di hari kemenangan.

Busana Muslim menjadi salah satu buruan yang paling banyak dicari untuk trend baju lebaran 2016 ini, busana muslim dengan full brokat dibanderol dengan harga kisaran 150-250 ribu rupiah. Pedagang pun keteteran dalam melayani pembeli yang jumlahnya sangat banyak, bahkan di bulan puasa ini omset dagangan mereka Alhamdulillah naik hampir 75% dibanding dengan penjualan di hari-hari biasa.

Gamis juga menjadi perburuan bagi para pembeli, meskipun mereka rela merogoh dompet lebih dalam, untuk gamis seorang pedagang menuturkan dia menjual gamis dengan harga Rp.300- ribu rupiah untukk model gamis biasa, sedangkan untuk gamis dengan full brokat pedagang menjualnya lebih mahal seharga Rp. 650,- ribu rupiah, harga yang sangat fantastis bukan , untuk hanya sebuah baju lebaran.



Subscribe to receive free email updates: